Lowongan Terbaru CPNS Badan Tenaga Atom Nasional 2014

Lowongan Terbaru CPNS Badan Tenaga Atom Nasional 2014
Lowongan CPNS Terbaru Badan Tenaga Atom Nasional atau BATAN - Pada bulan Agustus 2014 ini Badan Tenaga Atom Nasional atau BATAN membuka kesempatan Lowongan CPNS terbaru bagi lulusan minimal Diploma III / D3. BATAN membutuhkan beberapa tenaga PNS yang mempunyai jiwa kerja tinggi, tegas dan jujur dalam menjalankan tugas dan kewajiban. Pasalnya tugas dari Badan Tenaga Atom Nasional sendiri berkaitan dengan Penelitian, Pengembangan dan Pemanfaatan Tenaga Nuklir. Sehingga bagi kalian yang memiliki semangat untuk bekerja bersama pemerintah dan berniat bersama membangun bidang Sumber Energi Tenaga Nuklir Negara Kesatuan Republik Indonesia bisa melalui Badan Tenaga Atom Nasional ini. Karena tugas dari Badan Tenaga Atom Nasional sudah jelas berhubungan dengan Penelitian dan Pengembangan Nuklir yang bertujuan untuk meningkatkan Sumber Energi Terbarukan bagi bangsa Indonesia. Untuk informasi kriteria dan syarat Lowongan CPNS Terbaru Badan Tenaga Atom Nasional 2014 silahkan baca dibagian bawah posting.

Badan Tenaga Atom Nasional atau BATAN adalah sebuah Lembaga Non Kementerian dalam Pemerintahan Indonesia yang membidangi urusan Penelitian, Pengembangan dan Pemanfaatan Nuklir / Atom Negara Indonesia. Badan Tenaga Atom Nasional ini mempunyai tugas khusus sebagai Unit Pengembangan Tenaga Nuklir yang tujuannya untuk membuat Sumber Daya Energi terbarukan yang banyak manfaatnya bagi bangsa Indonesia. Tentunya dalam hal ini BATAN menggunakan Sistem Manajemen yang terukur. Oleh karena itu, Keberadaaan BATAN ini tentunya sangat membantu bagi Negara Indonesia khususnya dalam aspek Pengembangan Sumber Energi Terbarukan bagi Indonesia. Badan Tenaga Atom Nasional sendiri dipimpin oleh seorang Menteri Negara Riset dan Teknologi. Badan Tenaga Atom Nasional dalam menghadapi beberapa masalah yang ada telah membentuk sistem admnistrasi pemerintahan yang sesuai dan memadai, sebagai sarana penting untuk menunjang kelanjutan dan keberhasilan pelaksanaan Unit Pengembangan Tenaga Nuklir.

Pada bulan Agustus 2014 ini Badan Tenaga Atom Nasional membuka Lowongan CPNS Terbaru. Tujuannya adalah untuk menambah dan meningkatkan mutu atau kualitas dari kinerja Badan Tenaga Atom itu sendiri agar layanan dan pelayanan BATAN terhadap bangsa indonesia bisa lebih meningkat dan Kesejahteraan serta Pemenuhan kebutuhan energi bagi bangsa Indonesia bisa terlaksana secara merata. Adapun Lowongan CPNS Terbaru BATAN 2014 adalah CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL BATAN 2014.

Berikut ini syarat dan kriteria dari Lowongan CPNS Terbaru BATAN Agustus 2014.

LOWONGAN CPNS TERBARU BATAN 2014

POSISI LOWONGAN CPNS BATAN

  • CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL BATAN

SYARAT UMUM CPNS BATAN

  1. Warga Negara Republik Indonesia
  2. Memiliki integritas tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia
  3. Tidak berstatus sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil / Pegawai Negeri Sipil
  4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat, tidak atas permintaan sendiri atau tidak hormat sebagai CPNS / PNS / Anggota TNI / POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai Pegawai Swasta
  5. Tidak pernah dihukum ( dipenjara ) berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap kaitannya tidak melakukan tindak pidana kejahatan
  6. Tidak menjadi Anggota / Pengurus Partai Politik Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia
  7. Sehat Jasmani dan Rohani, Tidak Buta Warna dan Tidak dalam Kondisi Hamil

SYARAT KHUSUS CPNS BATAN

  1. Indeks Prestasi Komulatif ( IPK ) minimal 2.75 bagi Dokter / S1 / D4 / D3 dan minimal 2.50 bagi S1 Teknik Tambang / Teknik Geologi
  2. Usia maksimal 30 tahun bagi Dokter, maksimal 27 tahun bagi S1 / D4 dan maksimal 25 tahun bagi D3 terhitung mulai tanggal 1 Desember 2014
  3. Program Studi minimal terakreditasi B
  4. Lulusan dari Perguruan Tinggi Luar Negeri wajib melampirkan Surat Keputusan Pengesahan Ijazah dari Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi ( Dikti )

BERKAS ADMINISTRASI PENDAFTARAN CPNS BATAN

  1. Surat Lamaran yang ditulis tangan dengan TINTA HITAM dan ditanda tangani sendiri
  2. Hasil Cetak " KARTU REGISTRASI CPNS BATAN " Tahun 2014 yang telah ditanda tangani
  3. Daftar Riwayat Hidup ( CV )
  4. Fotocopi Ijazah dan Transkrip Nilai yang telah dilegalisir oleh Pejabat yang berwenang
  5. Fotocopi Ijazah dan Transkrip Nilai D3 bagi Calon PNS lulusan S1 dari Program D3
  6. Surat Keterangan Akreditasi untuk yang tidak mencantumkan akreditasi pada Ijazah
  7. Surat Pernyataan tidak hamil dan bersedia tidak hamil selama mengikuti CPNS BATAN
  8. Pas Foto berwarna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 lembar dan ukuran 4 x 6 cm sebanyak 2 lembar
  9. Fotocopy KTP
  10. Fotocopy Halaman Judul dan Abstrak Tugas Akhir / Disertasi / Tesis

TATACARA PENDAFTARAN CPNS BATAN

  1. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 20 Agustus 2014 s.d 3 September 2014
  2. Mendaftar secara ONLINE di Situs Seleksi Nasional yaitu panselnas.menpan.go.id untuk mendapatkan USERNAME dan PASSWORD, Kemudian login di website sscn.bkn.go.id dengan Username dan Password tadi untuk mendapatkan tanda bukti " KARTU REGISTRASI CPNS BATAN Tahun 2014 ".
  3. Melengkapi Berkas Administrasi Pendaftaran CPNS BATAN dan memasukkannya dalam amplop coklat tertutup
  4. Tes dilaksanakan dalam 2 tahap :
    • Tes Komptensi Dasar ( TKD ) dilaksanakan dengan Sistem Computer Assisted Test / CAT
    • Tes Komptensi Bidang ( TKB ) pelamar yang berhak mengikuti TKB hanya 4 terbaik hasil TKD untuk setiap formasi jabatan
  5. Lokasi Tes Kompetensi Dasar :
    • Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara Yogyakarta
    • Kantor Regioanl Badan Kepegawaian Negara Bandung
    • Kantor Regional Badan Kepegawaian Negara Jakarta

JADWAL CPNS BATAN

  1. Akan diumumkan melalui situs resmi BATAN cpns.batan.go.id
  2. Keputusan Panitia tidak dapat diganggu gugat
CATATAN
Jika kamu tertarik dengan Lowongan CPNS Terbaru Badan Tenaga Atom Nasional BATAN September 2014 ini. Silahkan Segera kirimkan Berkas Lengkap Administrasi Pendaftaran CPNS BATAN kamu VIA POS ke alamat berikut :

Kepala Badan Tenaga Nuklir Nasional
Kantor Pusat Badan Tenaga Nuklir Nasional,
Jl. Kuningan Barat, Mampang Prapatan,
Jakarta 12710,
Kotak Pos 4390 Jakarta 12043


Formasi CPNS Badan Tenaga Atom Nasional / BATAN :

FORMASI CPNS BATAN DI SINI

SUMBER : cpns.batan.go.id

Terima Kasih Telah Berkunjung ke Web Lowongan Kerja Resmi Terbaru ini. Anda dapat menerima Info Rekrutmen Karir Terbaru dari Perusahaan BUMN, BANK, CPNS dan Perusahaan lainnya dengan berlangganan di Situs Lowongan Kerja Resmi kami. Silahkan Masukkan EMAIL Anda dan KLIK SUBSCRIBE di bawah.

Dapatkan Info UPDATE Loker Kami

Blog, Updated at: Senin, Agustus 25, 2014

Permalink Info Lowongan Kerja Resmi Terbaru 2014


Anda sedang membaca Loker Resmi hari ini September 2015 dari Info Lowongan Kerja Resmi Terbaru 2014, dengan url http://infolokerdepnakers.blogspot.com dan Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy Info Lowongan Kerja Resmi Terbaru September 2015 : Lowongan Terbaru CPNS Badan Tenaga Atom Nasional 2014. ini, jika Loker ini memang bermanfaat bagi Anda, dengan catatan jangan lupa untuk mencantumkan link sumber Info Lowongan Kerja Resmi Terbaru yaitu http://infolokerdepnakers.blogspot.com, Silahkan lihat juga Lowongan Kerja Resmi Terbaru September 2015 lainnya.